"Tadi Bapak meninggalnya di rumah, ya sekitar jam dua (siang) lah. Sekarang jenazahnya masih dimandikan di Melia," jelas Adelina, salah seorang menantu Kris, ketika berbincang di kediaman sang mendiang, Kompleks Bukit Permai, Jalan Bromo Blok K/8 dan K/9, Cibubur, Selasa (13/8/2013) sore.
Lina, yang merupakan istri dari salah seorang putra Kris, Ceasefiarto, mengatakan tak bisa memberi keterangan secara rinci mengenai kepergian pria bernama lahir Christophorus Soebiantoro itu.
"Mau wawancara boleh saja, tapi nanti untuk keterangan lebih lanjut, lebih baik tunggu suami saya. Suami saya pesan begitu ke saya untuk disampaikan ke teman-teman media," ujarnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.