"Sejak itu, saya berlatih tari dan mendapat banyak permintaan untuk menari di berbagai acara," kata Hedi mengenang masa kecilnya.
Walau sempat vakum menari karena merasa gengsi jika lelaki menari, salah satu vokalis band Kahitna ini tetap memelihara kemampuannya itu. "Lulus SMA, saya menari lagi, bahkan sampai sekarang. Tetapi, tak banyak kesempatan bisa saya gunakan untuk menari. Jadi, sesekali saja," ujarnya, Senin (2/9/2013) lalu.
Salah satu acara yang memberi kesempatan Hedi menari adalah pasar malam bertajuk "Made in Indonesia" di Washington DC, Amerika Serikat, yang digelar sebuah penyelenggara acara milik warga Indonesia di sana.
"Saya akan menari tari Punggawa yang menggambarkan kegagahan lelaki, 8 September nanti," ungkapnya. Ia membawa seperangkat baju tari, seperti kain panjang, bendo/belangkon, surjan, dan pernak-perniknya, untuk keperluan itu. (TRI)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.