Coboy Junior sejak April 2013 telah menjalani tur tersebut. Sebagai pembuka tur yang diselenggarakan oleh promotor dari Yogyakarta, Rajawali Indonesia Communication, itu, mereka tampil dalam pesawat terbang rute Jakarta-Balikpapan pada ketinggian 30.000 kaki di atas permukaan laut, pada 20 April 2013. Setelahnya, mereka hadir di Yogyakarta, Malang, Lampung, Medan, Palembang, Purwokerto, Solo, Semarang, Cirebon, Bandung, Bogor, Batam, Manado, Makassar, Pekalongan, Banjarmasin, Surabaya, Balikpapan, Samarinda, Bengkulu, Aceh, Jember, Padang, Lombok, Bali, Gorontalo, Kendari, Jambi, Pekanbaru, dan Jakarta.
"Kami sengaja mengadakan konser dulu di kota-kota besar di seluruh Indonesia, baru sebagai kota pemungkas adalah Jakarta. Kesuksesan konser di kota-kota besar di Indonesia memang luar biasa. Coboy Junior memiliki fans fanatik yang luar biasa banyaknya yang disebut Comate. Setiap konsernya selalu dipenuhi ribuan penonton," jelas CEO Rajawali Indonesia, Anas Salim, dalam siaran pers, Selasa (26/11/2013).
Di Jakarta, konser Coboy Junior diklaim oleh penyelenggaranya sudah sangat ditunggu-tunggu oleh Comate. Tiket presale, yang dijual pada 23 dan 24 November 2013 di SCBD, Jakarta, sebanyak 1.000 lembar, ludes.
Penyelenggaranya juga mengaku mengerjakan secara serius konsep pertunjukan, tata panggung, serta tata sound dan cahayanya.
"Dari konsep show konser di Jakarta ini akan banyak perbedaan dengan 29 kota sebelumnya. Selama kurang lebih dua setengah jam Coboy Junior akan live diiringi big band. Akan ada bintang tamu dalam konser kali ini, tapi kami rahasiakan. Tentunya akan menambah keren dan spektakuler konser Coboy Junior," jelas Anas.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.