Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keira Knightley: Pengaruh Positif

Kompas.com - 03/04/2014, 18:03 WIB
LONDON, KOMPAS.com -- Aktris asal Inggris, Keira Knightley (29), telah membintangi puluhan film. Meski begitu, dia merasa grogi jika sedang menyiapkan film baru.

"Saya merasa stres jika memulai shooting film baru, sepertinya apa yang saya lakukan serba salah. Tetapi, seiring berjalannya waktu, dan beberapa film yang sudah selesai, saya terus belajar. Dengan berakting itulah pribadi saya terbentuk," ungkap artis yang membintangi film Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl (2003) ini.

Mengenai film terbarunya, Begin Again, Knightley merasa senang sekali, apalagi dengan perannya yang bisa memberikan energi positif.

"Tidak ada peran yang lebih baik daripada cerita seorang gadis muda di New York yang berusaha meraih apa yang diinginkannya," ujarnya.

Dalam film bergenre drama musikal ini, Knightley berperan sebagai Gretta, mantan pacar seorang bintang rock yang tak berputus asa. Setelah putus dari Dave yang diperankan Adam Levine, Gretta bertemu dengan mantan produser Dan (Mark Ruffalo) yang mengajak menyanyi dengan konsep unik.

"Setelah film Anna Karenina, saya tiba-tiba menyadari selama lima tahun ini, dalam film diceritakan saya meninggal atau karakter yang menghadapi situasi jelek. Untuk itulah saya ingin peran yang memberikan pengaruh positif," ungkap dia. (Female First/SIE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau