"Dream Theater tur sepanjang 2014, dimulai di Portugal pada 17 Januari 2014, lalu di 51 kota Eropa, dilanjut ke 29 kota di AS, lalu ke dua kota di Jepang. Nah, Dream Theater dijadwalkan ke Jakarta sebelum tur dua kota di Australia. Saya dapat informasi, manajemen Dream Theater senang sekali akan main di Jakarta. Alhamdulillah hari ini Dream Theater akan balik lagi ke Jakarta setelah gonjang-ganjing isunya," tutur Direktur Variant Entertainment, Triady Noor, selaku promotor konser Dream Theater, dalam jumpa pers di Aruba Cafe, Jakarta, Jumat (19/9/2014).
Triady menjamin James LaBrie (vokal), John Petrucci (gitar), John Myung (bas), Jordan Rudess (keyboard), dan Mike Mangini (drum) akan ke Jakarta kendati di situs web resmi Dream Theater belum diumumkan soal agenda itu.
"Walau pun hari ini di website-nya belum ada skedul Jakarta, tapi ini ada video clip vokalisnya ngomong (akan manggung di) Indonesia, Australia, Perth," ujar Triady.
"Secara pasti anak bandnya sudah tahu akan manggung di Jakarta, meski belum di-input manajemen ke web resmi mereka," lanjutnya.
Untuk konser An Evening With "Dream Theater" Along For the Ride Tour 2014 di Lapangan D Senayan nanti, Triady menjamin aksi panggung band nomine Grammy Awards 2014 untuk kategori Best Metal Performance dengan single "The Enemy Inside" itu akan lebih megah dibandingkan dengan penampilan mereka dua tahun lalu di MEIS.
"Mereka kali ini datang dengan lebih banyak equipment, lebih banyak pertunjukannya, mereka bawa 10 ton kargo. Ini kesempatan kita menyaksikan konser Dream Theater dengan kemegahan outdoor, ini dipastikan akan tampil selama tiga jam," terang Triady.
Sebagaimana di kota-kota lain yang disinggahi oleh Dream Theater dalam tur mereka, di Jakarta nanti mereka diagendakan akan menyajikan lebih dari selusin lagu selama tiga jam.
"Tiga jam itu antara 14-18 lagu. Itu yang kami lihat di tur lain. Tapi,aakan ada special request. Kalau dia makin puas di panggung, bisa makin lama lagi. Albumnya yang dibawain enggak hanya yang baru saja, tapi yang lama juga. Mereka coba stabil dengan set list (daftar lagu)," jelas Triady.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.