Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bono Jalani Operasi, U2 Batal Tampil

Kompas.com - 20/11/2014, 20:24 WIB
NEW YORK, KOMPAS.com -- Setelah menuai pujian dan cibiran saat peluncuran album cuma-cuma Song of Innocence, 9 September 2014, di iTunes dan rencana merilis Films of Innocence yang di dalamnya ada 11 lagu untuk dijual di iTunes, U2 menyampaikan kabar tidak mengenakkan terkait vokalis mereka, Bono (54).

Seperti dikutip kantor berita Associated Press, Senin (17/11/2014), band rock asal Irlandia yang terdiri dari Bono (vokal), The Edge (gitar, piano), Adam (bas), dan Larry (drum) ini menyebutkan, Bono harus menjalani operasi.

Operasi diperlukan lantaran lengan Bono cedera karena jatuh saat bersepeda di Central Park, New York, Amerika Serikat.

The Edge, Adam, dan Larry yang memberikan keterangan tentang operasi yang harus dijalani Bono tidak merinci operasi macam apa yang akan dilakukan. Karena cedera tersebut, U2 membatalkan rencana mereka tampil di acara The Tonight Show di jaringan televisi NBC di AS.

"Sepertinya kami akan hadir di acara The Tonight Show lain waktu. Satu dari rekan kami cedera," tulis The Edge, Adam, dan Larry.

Bono diketahui cedera di lengan lantaran tertimpa sepeda.

"Kami yakin, Bono akan segera pulih secara penuh. Karena itu, kami akan segera kembali! Terima kasih banyak untuk Jimmy Fallon dan setiap orang di The Tonight Show untuk pemahamannya," ujar The Edge, Adam, dan Larry.

Jimmy Fallon adalah aktor serta komedian pembawa acara The Tonight Show. (INU)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau