Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Boyhood" Koleksi Enam Nominasi Academy Awards 2015

Kompas.com - 16/01/2015, 12:27 WIB
Irfan Maullana

Penulis

Sumber OSCAR
BEVERLY HILLS, KOMPAS.com — Film drama Boyhood, yang dibintangi Ethan Hawke dan Patricia Arquette, menjadi nomine Best Picture alias film terbaik Academy Award 2015 atau Piala Oscar yang ke-87.

Selain itu, Boyhood juga dinominasikan di lima kategori lainnya, termasuk Actor in a Supporting Role untuk Hawke, Actress in a Supporting Role untuk Arquette, Directing, Film Editing, dan Writing (Original Screenplay).

Diketahui, dalam nominasi Best Pictures, Boyhood bersaing ketat dengan film lainnya, yaitu American Sniper, Birdman - The Unexpected Virtue of Ignorance, The Grand Budapest Hotel, The Imitation Game, Selma, The Theory of Everything, dan Whiplash.

Untuk Actor in a Supporting Role, Hawke berhadapan dengan Robert Duvall (The Judge), Edward Norton (Birdman - The Unexpected Virtue of Ignorance), Mark Ruffalo (Foxcatcher), dan JK Simmons (Whiplash).

Sedangkan di nominasi Actress in a Supporting Role, Arquette bersaing dengan Laura Dern (Wild), Keira Knightley (The Imitation Game), Emma Stone (Birdman - The Unexpected Virtue of Ignorance), dan Meryl Streep (Into the Woods).

Boyhood merupakan film yang mengangkat kisah seorang anak muda bernama Mason yang mengalami kebahagiaan dan kesulitan masa kanak-kanak selama 12 tahun.

Setelah kedua orangtuanya bercerai, Mason bersama dengan adiknya, Samantha, belajar untuk hidup di dunia ini dengan kekuatan dan kelemahan dari orang-orang dewasa di sekitarnya.

Pada ajang Golden Globes pada Minggu (11/1/2015) lalu, Boyhood dinobatkan sebagai Best Picture - Drama.

Academy Awards 2015 itu sendiri akan diselenggarakan di Dolby Theatre, Hollywood, Los Angeles, California, pada 22 Februari 2015 waktu setempat atau 23 Februari 2015 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau