Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kirana Larasati Bermodal Bahasa Jawa dalam "Turis Romantis"

Kompas.com - 21/04/2015, 17:10 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Sebagai perempuan berdarah Minang, artis peran Kirana Larasati mengaku cukup fasih menggunakan bahasa Jawa. Kelebihannya ini pula yang membuat Kirana dipercaya untuk memerankan karakter Nabil, gadis berusia 25 tahun asal Yogyakarta yang berwatak keras dan terbelit utang keluarga dalam film "Turis Romantis"

"Saya kan gadis Minang. Kenapa saya bisa bahasa Jawa dan akhirnya dipercaya? Itu karena saya sempat tinggal lama tinggal di Jawa Tengah, jadi bahasa Jawanya lancar, dan dipercaya juga berdialog pakai bahasa Inggris," ujar Kirana usai press screening film Turis Romantis di Epicentrum Walk XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (20/4/2015).

Bukan cuma bahasa Jawa saja yang menjadi tantangannya. Namun, Kirana juga harus beradu akting dengan artis peran dari India, Shaheer Sheikh di sepanjang jalan cerita film Turis Romantis.

Menurut Kirana, pemeran karakter Arjuna dalam serial Mahabharata tersebut banyak membantunya. "Dia all out, memotivasi saya. Dia salah satu orang yang memengaruhi saya," ujar Kirana.

Turis Romantis mengisahkan perjalanan turis dari India, Azan Khan (Shaheer Sheikh) yang datang ke Yogyakarta untuk mencari makam kakeknya. Dalam perjalanannya, Azan ditemani Nabil, seorang pemandu wisata yang diperankan oleh Kirana.

Keduanya bertemu dan terlibat petualangan seru melawan karakter jahat yang bernama Tuan Takur (Mike Lucock) dan para preman. Perjalan yang sejatinya untuk menemukan makam justru berujung dengan kisah asmara.

Penasaran dengan akhir dari kisah mereka berdua? Rencananya film ini akan diputar serentak di gedung-gedung bioskop Tanah Air mulai 23 April 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau