Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Raline Shah, Personel BIGBANG Rela Batalkan Penerbangan demi Sop Buntut

Kompas.com - 03/08/2015, 15:42 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran dan model Raline Shah (30) mengatakan bahwa ada salah seorang personel boyband asal Korea Selatan, BIGBANG, membatalkan penerbangannya kembali ke Korea Selatan hanya untuk menyantap nasi goreng dan sop buntut bersama Raline. Namun, ia tak menyebutkan nama personel BIGBANG itu.

"Malah maunya lama di sini (Indonesia), sampai ada satu personelnya cancel flight hanya untuk makan nasi goreng dan sop buntut lagi sama aku. Buat aku, itu something special. Berarti kan Indonesia ngangenin," tuturnya usai menghadiri acara peragaan busana di SKYE, Menara BCA Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (2/8/2015) sore.

Raline sebelumnya mencoba mengenalkan kuliner Indonesia kepada para personel boyband pelantun "Fantastic Baby" ketika mereka berada di Jakarta untuk menggelar konser di ICE BSD, Tangerang, pada Sabtu 1 Agustus 2015. Raline sendiri sudah lama mengenal salah satu personel BIGBANG, G-Dragon.

"Aku saranin BIGBANG cobain sop buntut, nasi goreng, gado-gado. Aku bilang, 'Kalian ke sini ngapain cari makanan Korea? Ini Indonesia harusnya cari makanan Indonesia'," ucapnya.

Rupanya BIGBANG menuruti saran Raline untuk mencicipi sop buntut dan nasi goreng. Menurut bintang iklan salah satu produk shampoo ini, para personel BIGBANG menyukainya.

"Sampai fotoin sop buntut dan pas konser mereka juga mention suka nasi goreng dan sop buntut. Aku bangga juga karena aku yang nyuruh mereka cobain itu," kata Raline.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau