Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Feby Febiola-Franky Pilih Thailand untuk Pemotretan Pranikah

Kompas.com - 03/12/2015, 20:50 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Menjelang pernikahannya pada Januari 2016 mendatang, pasangan artis peran Feby Febiola (37) dan penyanyi rohani Franky Sihombing (46) memilih Thailand sebagai tempat untuk foto prapernikahan. Proses pengambilan gambar tersebut telah selesai beberapa waktu lalu.

"Pertama kali sampai di Bangkok hari Minggu. Makan malam, kami menginap dan foto di Wat Arun. Fotonya agak candid, cuacananya panas banget dan banyak orang. Makanya kami harus candid," ungkap Feby dalam wawancara di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (3/12/2015).

Selain di Wat Arun, Feby dan Franky juga menjalani serangkaian pemotretan di tempat lain. Kali ini mereka memilih Pattaya yang dikenal dengan memiliki pemandangan nan romantis.

"Kami terus shopping di mal, jalan-jalan, terus habis itu kami ke Pattaya, nginap di sana. Besoknya ke pantai, foto prewed pakai bajunya Paula. Setelah itu kami foto di Bangkok. Gitu aja sih," kata Feby bercerita.

Selain di Thailand, pasangan ini juga akan melakukan foto pranikah di beberapa tempat di Indonesia.

"Sebenarnya kami juga rencananya mau foto prewedding di Indonesia, tapi lihat nanti kalau ada waktu," ujar Feby.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau