Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akankah Permintaan Maaf Mulan Jameela Dikabulkan Maia Estianty?

Kompas.com - 16/12/2015, 22:47 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis musik Maia Estianty (39) agaknya masih sulit untuk memaafkan rekan sprofesinya, Mulan Jameela, berkait dengan permintaan maaf Mulan melalui rekaman video yang diunggah pembawa acara Deddy Corbuzier melalui situs web YouTube. Sikap Maia tersebut tercermin dalam kicauannya.

"Bgmn cara membersihkan kain putih yg terkena cairan aspal? Simple, pakai detergent. Hush, tdk sesimple itu!!! Beli kain lagi aja," tulis Maia melalui akun Twitter @MAIAsangJUARA, Rabu (16/12/2015).

Maia seakan menyindir Mulan yang meminta maaf kepadanya sambil menangis tersedu.

"Jualah iba dan tangisan hanya kepada Allah, bukan kepada manusia," tulis dia.

Bahkan, dalam akun Instagram Maia, @maiaestiantyreal, ibu tiga anak itu mengunggah sebuah gambar yang bertuliskan kalimat "Exposing your dark side doesn't frighten me, hiding it does".

Diberitakan sebelumnya, Mulan mencurahkan perasaannya saat berbincang dengan Deddy seperti yang ditampilkan dalam akun YouTube milik sang mantan pesulap itu.

(Baca: Sambil Menangis Tersedu, Mulan Jameela Minta Maaf kepada Maia Estianty)

Mulan mengungkapkan bahwa sebelumnya ia pernah mencoba minta maaf kepada Maia. Namun, hal itu tidak ada hasilnya.

"Saya mau ketemu (Maia). Saya mau minta maaf, tetapi waktu itu Mbak Maia bilang tidak perlu ketemu. Katanya saya sudah dimaafkan meski tak perlu ketemu. Mudah-mudahan dengan cara seperti ini Mbak Maia mau memaafkan," ujar Mulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com