"Kasih kejutan dong, rahasia tapi. He he he," ujar dara yang sudah mulai berkarier sebagai penyanyi dan artis peran, di Jakarta, Kamis lalu (17/12/2015).
Tahun-tahun sebelumnya, kata anak pertama pemusik Anang Hermansyah dan KD ini, ia menghadiahkan sebuket bunga kepada perempuan yang telah bercerai dari ayahnya itu.
"Tahun ini kan aku pas lagi di Bali, terus Mimi (panggilan Aurel untuk KD) di mana. Tetap bakalan ucapin Hari Ibu. Tapi, insya Allah kita mau ketemuan di Bali. Bisa ngerayain bareng-bareng," katanya.
Sementara itu, untuk Ashanty, yang dipanggilnya Bunda, Aurel membeli kado.
"Bunda kan, karena kami pas banget lagi bareng, aku bakalan nyari sesuatu lah. Kalau tahun lalu, aku ngasih bunga juga. Apa lah, yang penting ada ucapan ke Bunda," tutur Aurel.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.