Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Gubernur DKI, Indro Warkop Pilih yang Tegas

Kompas.com - 11/05/2016, 10:52 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setahun lagi warga DKI Jakarta menggelar pemilihan gubernur. Sejumlah tokoh sudah menyatakan niat mencalonkan diri sebagai gubenur.

Menanggapi hal itu, Indro "Warkop" mengaku sudah mempunyai pilihan untuk gubernur DKI.

"Saya enggak berani bilang sekarang. Walaupun saya punya pilihan sebagai Indro tapi bukan Indro Warkop," kata Indro saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/5/2016).

Tanpa menyebut nama, bintang Komedi Gokil itu mengungkap pemimpin pilihannya untuk DKI Jakarta.

"Tegas banget. Pokoknya saya pilihan yang itu. Tapi enggak mau ngomong siapa. Pokoknya yang tegas banget. Saya orangnya simpel. Enggak mau muluk-muluk. Saya orangnya logis," paparnya.

Indro pun berjanji tak akan golput lagi. "Saya golput. Saya enggak suka milih DPR karena itu saya enggak pilih. Karena kita enggak punya wakil. Pemilihan gubernur yang lalu saya enggak ikut. Tapi tahun ini saya ikut," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau