JAKARTA, KOMPAS.com - Artis komedi Ge Pamungkas enggan berkomentar tentang kabar hubungan asmara Laudya Cynthia Bella dengan Afifuddin Suaeli Kalla, yang merupakan keponakan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).
"Dengan segala hormat, muka ponakannya Pak JK pun saya enggak tahu," kata Ge di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (16/5/2016) malam.
Namun ia punya satu doa buat rekan mainnya dalam film Aisyah: Biarkan Kami Bersaudara itu. "Pokoknya, Bella semoga cepat menikah ya," sambung Ge.
Sejauh ini Bella juga bungkam soal kabar kedekatannya dengan Afif. Begitu juga dengan ibundanya, Menny Setiaputra.
Mereka selalu menghindar ketika ditanya soal itu. "Udah dong jangan Tante yang ditanya," kata Menny di XXI Epicentrum.
Kabar kedekatan Bella dan Afif mencuat setelah bintang film Surga yang Tak Dirindukan itu mengunggah foto kebersamaan mereka di Instagram. Mereka juga diketahui sering hadir berdua di sebuah acara.
Diketahui bahwa Afif merupakan anak dari Presiden Komisaris PT Bukaka Teknik Utama, Suhaeli Kalla, yang merupakan saudara Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Ia sendiri saat ini menjabat sebagai Ketua Badan Pengurus Cabang Jakarta Timur pada Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.