JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan vokalis Mikha Tambayong mengaku sebagai pribadi yang fokus dalam menjalani karier dan pendidikan.
"Aku orangnya fokus banget dan lumayan ambisius. Aku targetin tiga tahun harus lulus, lulus. Mau fokus karier, ya bener-bener, jangan setengah-setengah," ucapnya dalam wawancara di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (16/6/2016) malam.
Mikha memberi contoh, ketika menjadi mahasiswa jurusan Hukum Bisnis, ia langsung mengurangi jadwal pekerjaannya sebagai pelaku seni.
Kemudian, saat pendidikannya akhirnya sudah masuk jenjang terakhir, Mikha pun mulai kembali beraktivitas di dunia hiburan.
"Sekarang (menjalani) pekerjaan aku. Pekerjaan yang udah ada di depan mataku dulu aja karena aku juga udah di dunia entertainment dari kecil, jadi enggak mungkin tinggalin," ucapnya.
"Menurut aku ini udah dunia aku, passion aku di sini. Dan kalau kuliah hukum, aku kan lagi belajar. Kalau bisa dikerjakan bersama-sama, kenapa enggak," tambahnya.
Sambil menyelesaikan tugas akhir, pemain film Fallin' in Love ini juga mengambil satu tawaran sinetron remaja, dua proyek film drama, dan membuat satu single baru yang berwarna pop R&B jazz.
"Dulu belum berani ambil proyek karena aku lagi fokus banget sama kuliah aku kemarin selama tiga tahun. Jadi sekarang pas udah free, kepengin seperti biasa lagi," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.