JAKARTA, KOMPAS.com -- Puluhan pesohor Tanah Air menyumbang sepatu-sepatu kesayangan mereka untuk program penggalangan dana bagi para penderita penyakit kanker, #berSHOEkur. Siapa saja mereka?
"Yang pertama banget nyumbang itu ada Raisa, Vidi Aldiano, Mario Ginanjar, Dira Sugandhi, Krisdayanti, Yuni Shara, Titi DJ, diva-diva ikut nyumbang," kata pencetus program #berSHOEkur, vokalis Andien Aisyah, dalam jumpa pers di Central Park, Jakarta Barat, Minggu (26/6/2016).
"Ada Melly Goeslaw juga, Dian Sastrowardoyo, saya sendiri juga," kata Andien lagi.
Para sosialita, penyiar radio, hingga Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, juga ikut berpartisipasi dalam program itu.
"Iwet Ramadhan juga. Terus, ada Bapak Ahok. Jumlah sepatunya sekitar 200-an sepatu," ucapnya.
Andien mengatakan pula bahwa ia tak mengalami kesulitan ketika mengajak para pesohor itu menyumbang sepatu untuk penggalangan dana bagi penyandang kanker.
Yang sulit, menurut Andien, adalah ketika mereka harus memilih sepatu kesayangan mana yang rela dilepas.
"Karena aku ngerasain sendiri untuk bener-bener bisa ada di depan rak sepatu, milih sepatu yang mana, itu tuh momen jarang banget," ujarnya.
Namun, itulah salah satu tujuan dari #berSHOEkur, yakni agar mereka ikut merasakan sulit dan sedihnya kehilangan sesuatu yang berharga.
"Jadi aku dari awal meminta ke temen-temen selebriti kalau bisa sepatu kesayangan lo ya. Sepatu-sepatu inilah yang kemudian menjadi simbol empati terhadap rasa kehilangan sesuatu yang berharga seperti halnya yang dialami penyandang kanker, yakni hidup mereka," tutur Andien.
Sebagai informasi, 100 persen dari hasil penjualan sepatu-sepatu itu akan disumbangkan ke empat rumah singgah penderita kanker, yakni Yayasan Anyo, Yayasan Onkologi Anak Indonesia, CISC, Rumah Harapan, dan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) DKI Jakarta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.