Selena melanjutkannya dengan lantunan "Come and Get It" dan "Sober". Di sela break intro lagu "The Heart Wants What It Want" dimainkan.
Setelah itu ia kembali ke atas panggung dengan kostum berbeda. Kali ini Selena memakai atasan hitam berlengan panjang dengan punggung terbuka dan bawahan kulit berwarna hitam.
Ia pun melantunkan hit "Good For You" yang lantas disambut teriakan histeris para penonton.
Penampilannya semakin gemerlap kala membawakan "Survivors" dan "Slow Down".
Ulang tahun
Setelah "Slow Down" berakhir, mantan kekasih Justin Bieber ini lantas mengungkapkan rasa bahagianya lantaran bisa berulang tahung ke-24 di Indonesia bersama SelenatorsINA.
"Senang rasanya bersama kalian. Di ulang tahunku yang ke-24 ini aku ada di sini. Merayakannya di sini," ujarnya di atas panggung.
Lagu "Love You Like a Love Song" pun dinyanyikannya. "I, I love you like a love song, baby, And I keep hitting re-peat-peat-peat-peat-peat-peat," Gomez mengajak penonton bergoyang dengan lagu rancak itu.
Sejurus kemudia Selena Gomez pun berganti pakaian. Kali ini penyanyi asal Amerika Serikat itu memakai mini jumpsuit berwarna emas dengan sepatu boot selutut berwarna senada.
Yang unik, di kanan-kiri panggung bertumbuh bunga mawar besar buatan berwarna merah.
Dengan latar LED warna-warni dan tata lampu warna-warni pula, penampilan Selena begitu energik.
Ia pun membawakan "Me and My Girls" yang dilanjutkan dengan "Me and The Rhythm". Mantan kekasih vokalis Justin Bieber ini menutup sesi ini dengan single "Body Heat" yang membuat para penonton turut melompat seirama dengan lagu.
Ia lalu mempersembahkan "Hands To My Self", "Who Says", "Feel Me", serta "Nobody" tanpa henti.
Lagu "Kill 'Em With Kindness" pun dibawakan setelah sebelumnya Selena mengucapkan perpisahan kepada para fans-nya.
"Sebelum aku pulang, lagu ini untuk kalian semua. Tapi aku ingin kembali lagi ke kota ini," katanya yang kembali disambut dengan teriakan penonton.
Setelah melantunkan "I Want You To Know", Gomez menutup konsernya dengan "Revival".
Sayangnya sebelum lagu habis ia memilih meninggalkan panggung sementara para penari latar masih tinggal hingga lagu usai
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.