JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran Rachel Amanda mengaku harus belajar menjadi pribadi yang suka mengeluh dan serba teratur untuk perannya dalam film adaptasi novel, Trinity, The Nekad Traveler.
"Karakter aku di sini not typical girl. Aku sebagai cewek yang in order, rapi, serba teratur, OCD, jadi anaknya enggak bisa serba dadakan," ucap Rachel dalam jumpa pers film tersebut di gedung Da Vinci, Jakarta Pusat, Senin (15/8/2016).
"Tukang komplain, tapi enggak nyebelin. Itu juga sih yang menantang. Aku belajar dari mas Rizal gimana caranya bikin karakter cewek yang sangat kritis, tapi enggak disebelin orang," tambahnya.
Bagi Rachel, Yasmin sangat berbeda dengan karakter asli dirinya.
"Malah aku cenderung berantakan, sembarangan aja. Manage waktu kadang masih suka susah. Lebih easy going, aku pribadi sedikit boyish. Tapi itu serunya main jadi karakter yang bukan kita banget. Seneng sih karena ini cukup menantang buat aku," ujar Rachel.
Untuk film terbarunya, pemain sinetron Candy itu lebih banyak berdiskusi dengan Trinity, sang penulis yang novelnya diangkat ke layar lebar.
"Kak Trinity menjelaskan orangnya seperti apa. Karena film ini tidak mau terlalu jadi biografi, jadi karakter inipun tidak terpatok dengan yang asli. Orangnya ada, tapi enggak plek-plek sama," kata Rachel.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.