Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fairuz A Rafiq Jelaskan tentang Kabar Pertunangannya

Kompas.com - 14/12/2016, 12:07 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Fairuz A Rafiq membantah kabar yang menyebut ia dan kekasihnya, Sonny Septian, telah bertunangan.

"Belum (tunangan)," ujar ibu satu anak itu dalam wawancara di studio Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (13/12/2016).

Fairuz dan Sony diisukan telah bertunangan usai Fairuz mengunggah foto keduanya mengenakan pakaian formal.

Ditambah lagi ada yang menuliskan kata "lamaran" dalam kolom komentar foto tersebut.

Putri mendiang pedangdut A Rafiq ini menjelaskan, fotonya bersama Sonny yang memicu dugaan pertunangan itu hanyalah foto biasa yang diambil usai acara pengajian keluarga.

Namun ia mengaku ada beberapa rekannya melontarkan candaan tentang lamaran dalam kolom komentar fotonya di Instagram itu.

"Itu cuma foto pengajian biasa. Mungkin karena komentar temen-temenku lagi becanda, dianggap serius, terus masuk ke salah satu aku akhirnya membuat ini semakin besar. Itu sebenarnya memang foto pengajian aja. Enggak ada foto lamaran," ucap Fairuz.

Sonny yang mendampingi Fairuz menimpali bahwa mereka sudah berpikir untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Hanya saja, keduanya belum mententukan waktu yang tepat.

"Kalau misalnya bicara tahun depan, ya pengin banget. Cuma untuk menetukan bulan, kami belum tahu. Karena dari keluarga sendiri pengin cepet. Sementara kami aduh belum ini itu," tutur Sonny.

"Ya saat ini sedang dalam proses kami berdua, kan kami baru dua bulan. Sama-sama saling menguatkan, saling belajar," lanjut Sonny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau