KOMPAS.com - Seperti diprediksi sebelumnya, aktor Casey Affleck masuk nominasi pemeran utama pria terbaik pada Academy Awards 2017, Selasa (24/1/2017).
Nominasi itu ia peroleh berkat aktingnya dalam film Manchester by the Sea, sebuah film besutan sutradara Kenneth Lonergan.
Ia baru bangun ketika mendapat kabar gembira itu. "Benar-benar cara terbaik untuk bangun tidur. Tidak ada yang lebih baik dari ini," kata adik kandung Ben Affleck itu.
Nominasi Oscar ini juga bukan yang pertama bagi seorang Casey Affleck. Pada tahun 2007, ia diganjar nominasi untuk film The Assassination of Jesse James.
Ia mengaku lebih bisa mengapresiasi nominasi yang diterimanya kali ini.
"Saya tidak tahu apa-apa waktu itu. Saya tidak cukup cerdas untuk mengapresiasi betapa berartinya mendapat pengakuan dari orang-orang saya kagumi dan tonton selama ini," tutur Affleck kepada Entertainment Weekly, Selasa.
"Sekarang (mendapat nominasi) ini terasa lebih tenang, lebih bagus, lebih dalam, dan lebih menyenangkan," katanya.
Affleck bisa berbagi kebahagiaan dengan seluruh kru Manchester by the Sea. Sebab film itu mendapat total enam nominasi Oscar 2017.
Nominasi itu untuk film, sutradara, pemeran utama pria, pemeran pendukung pria dan wanita, serta naskah asli terbaik.
Affleck disebut memiliki peluang terbesar untuk membawa pulang Piala Oscar pada 26 Februari 2017 mendatang.
Perannya sebagai Lee Chandler dalam film itu bahkan sudah memberinya Golden Globe sebagai aktor terbaik.
[Baca: Casey Affleck Raih Trofi Golden Globes 2017 Perdana]
Untuk Academy Awards ini, ayah dua anak itu bersaing dengan Ryan Gosling (La La Land), Andrew Garfield (Hacksaw Ridge), Viggo Mortensen (Captain Fantastic), dan Denzel Washington (Fences).
[Baca: La La Land Dapat 14 Nominasi Oscar 2017]
Prestasi besar Casey Affleck ini bertolak belakang dengan sang kakak, yang selama ini lebih dikenal.