JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Celine Evangelista menampik kabar kehamilannya yang belakangan beredar.
Ia digosipkan hamil setelah sebuah foto menunjukkan perutnya yang membuncit. Dalam foto itu ia sedang dalam posisi duduk.
"Sampai tiga hari yang lalu saya ke dokter, kata dokter kami sampai saat ini masih negatif," kata Celine dalam wawancara di studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (14/2/2017).
Celine mengakui ia dan suaminya, Stefan William, berharap segera dikaruniai momongan. Bahkan, mereka sudah menjalani program kehamilan sejak sebulan setelah menikah.
Sebagai informasi, Celine dan Stefan sebelumnya menikah pada 10 November 2016 lalu.
"Kalau didoainnya cepat hamil mah saya maunya juga cepat hamil, malah dari Desember kami sudah program. Kata dokter Januari sudah hamil, tapi ternyata belum," katanya.
Ini juga sekaligus menepis kecurigaan sebagian orang bahwa ia hamil di luar nikah.
"Kalau pun hamil sebelum nikah itu udah berapa bulan? Pasti Sekarang udah enam bulan, perut sudah gede. Sekarang kami happy, bahagia, enggak kekurangan," ujar Celine.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.