KOMPAS.com - Rumah produksi LucasFilm dengan bangga mengumumkan tanggal resmi peluncuran "Inferno Squad", sebuah novel karya Christie Golden yang akan dirilis pada 25 Juli 2017 mendatang. Novel ini mengangkat cerita tentang pasukan elit Imperial yang menjalankan misi usai pemberontakan Rogue One.
Sejauh ini LucasFilms baru sedikit memberi bocoran mengenai detail sampul buku yang akan dirilis. Detail yang ditampilkan bahkan diklaim telah memenuhi ekspektasi para penggemar. Berikut bocorannya.
"Rebellion punya pahlawan seperti Jyn Erso dan Luke Skywalker. Namun, Empire juga punya Inferno Squad."
"Setelah dipermalukan oleh pencuri yang mengambil cetak biru rencana pembangunan Death Star yang berujung pada penghancuran markas tempur mereka, kini Empire dalam kondisi siaga."
"Untuk merespons kekalahan mengejutkan ini, tentara Imperial diberi kekuasaan penuh untuk membentuk pasukan elit yang disebut Inferno Squad. Misi mereka: melakukan infiltrasi dan mengeliminasi partisan tersisa yang dulu berada dibawah komando Saw Gerrera."
"Akibat kematian pimpinannya, partisan mulai melanjutkan pemberontakan ekstrimis demi menggulingkan Empire, tak peduli seberapa besar harga yang mesti mereka bayar. Kini, Inferno Squad harus dapat membuktikan status mereka sebagai yang terbaik di antara yang terbaik."
"Namun, sejalan dengan hal itu, ancaman juga terus berkembang. Lalu, bagaimana usaha Inferno Squad menjamin keamanan Empire?"
Baru-baru ini StarWars.com memberi kejutan dengan melansir berita mengenai novel terbaru ini. Semenjak Rogue One: A Star Wars Story berakhir dan kisah A New Hope dimulai, hingga kini belum jelas apakah akan ada penggalan cerita dari naskah klasik keluaran 1977 yang digunakan sebagai referensi novel ini atau cerita bersangkutan justru memilih latar di salah satu sudut galaksi yang berbeda.
LucasFilm memang belum mengumumkan berapa harga novel ini. Namun, LucasFilm bisa saja mulai menjualnya kepada para penggemar pada saat San Diego Comic-Con (SDCC) yang digelar pada 20 hingga 23 Juli 2017 mendatang, atau hanya beberapa hari sebelum buku ini dilempar ke pasaran.
Akan tetapi, sayangnya rumor penjualan novel Star Wars di ajang SDCC belum terkonfirmasi pasti.
Rogue One menjadi film yang sukses memecahkan box office pada 2016 dengan meraup keuntungan 527,8 juta dollar AS sehingga dikukuhkan sebagai satu-satunya film yang mampu melampaui pemasukan domestik lebih dari 500 juta dollar AS.