Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Franda: "Skip Challenge" Itu Enggak Lucu

Kompas.com - 13/03/2017, 17:08 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Efranda Stefanus alias Franda (30) mengaku miris mendengar bahwa 'permainan' skip challenge tengah menjadi tren di kalangan remaja sekarang.

Ia menyebut tantangan berupa menekan dada kuat-kuat itu sama sekali tak lucu.

"Stres kali ya. Enggak lucu banget sih itu buat aku. Enggak lucu sih," ujar Franda dalam wawancara di Ritz Carlton Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (13/3/2017) sore.

Ia sebenarnya tak banyak tahu perihal skip challenge atau #skipchallenge yang juga dikenal dengan sebutan passout challenge. Meski permainan tantangan itu sudah populer di Amerika Serikat sejak era 1990-an, istri artis peran Samuel Zylgwyn ini mengaku baru tahu.

"Enggak. Belum pernah denger. Mungkin aku yang agak kuper (kurang pergaulan) kali ya he-he-he," ucap Franda.

Skip Challenge saat ini banyak mendapat kecaman karena dinilai berbahaya hingga bisa menyebabkan kematian. Menurut sejumlah dokter bedah saraf, selain membuat pingsan dan kejang-kejang, permainan tersebut bisa berefek pada kerusakan otak.

Di AS, tantangan ini telah banyak memakan korban di AS. Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit mencatat bahwa ada 82 media di AS yang melaporkan kematian karena skip challenge sepanjang 1995-2007 saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau