Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leeteuk "Super Junior": Saya Merasa Terhormat Diundang Presiden Jokowi

Kompas.com - 14/03/2017, 16:35 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pemimpin boyband K-pop Super Junior, Leeteuk (33), mengatakan bahwa ia merasa terhormat karena Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundangnya ke Indonesia.

"Saya hadir atas undangan presiden Indonesia. Saya bangga berada di sini. Jokowi mengundang kami, kami merasa terhormat," ujarnya dalam sambutannya pada Indonesia-Korea Business Summit di Hotel Shangri-La, Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017) siang.

Leeteuk menambahkan bahwa ia sudah beberapa kali ke Indonesia dalam rangka konser-konser Super Junior.

Terakhir, Leeteuk dan tiga personel lain Super Junior, yakni Kyuhyun, Ryeowook, dan Yesung (KRY), menghibur para penggemar mereka di Tanah Air pada awal 2016.

Namun, lanjutnya, kedatangannya kali ini berbeda. Ia didaulat mendampingi pendiri SM Entertainment Group, Lee Soo-Man, yang menyampaikan paparan dalam acara Indonesia-Korea Business Summit.

SM Entertainment Group merupakan perusahaan yang menaungi grup-grup terkenal Korea Selatan, antara lain, Super Junior, SNSD, JYJ, SHINee, dan EXO.

"Ini kali pertama (ke Indonesia) untuk acara bisnis. Saya berharap bisa ikut andil dalam kerja sama penanaman modal ini," ujarnya lagi.

Super Junior akan menyajikan konser mereka lagi di Indonesia pada 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau