Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahmad Dhani: Saya Serahkan Waktu Saya untuk Anies-Sandi

Kompas.com - 19/03/2017, 09:28 WIB
|
EditorKistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan pencipta lagu, Ahmad Dhani, mengatakan bahwa ia menyerahkan waktunya sepenuhnya untuk mendukung Anies Baswedan-Sandiaga Uno, pasangan calon gubenur dan wakil gubernur DKI Jakarta.

"Pokoknya dari hari ini sampai tanggal 19 April (putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017) saya menyerahkan waktu saya untuk pemenangan Anies-Sandi," ujar Dhani dalam konferensi pers di kediamannya di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Sabtu (18/3/2017) malam.

"Sampai tanggal 19 nanti saya enggak ke mana-mana untuk perjuangan Jakarta lebih bermartabat," tambahnya.

Salah satu bentuk dukungan suami Mulan Jameela itu adalah lewat blusukan ke pelosok-pelosok Jakarta.

Dhani bakal menemui warga untuk membantu menyebarkan program-program pasangan calon nomor tiga itu.

"Ya dong (turun ke warga). Saya siap mendukung Mas Sandi dan Mas Anies apabila ada program. Saya tergantung permintaan Mas Fadli Zon nih. Bisa blusukan," ucap Dhani.

Wakil Ketua Umum Gerindra, Fadli Zon, yang hadir dalam jumpa pers itu memastikan pernyataan pentolan grup band Dewa19 itu.

"Makasih Mas Ahmad Dhani. Mas Ahmad Dhani nanti kami akan minta untuk turun langsung ke masyarakat datang ke rumah-rumah, kampung-kampung, perumahan. Kalau ada temu warga sebagainya," kata Fadli.

Pada pemungutan suara Pilkada DKI Jakarta putaran pertama pada 15 Februari lalu, Dhani terang-terangan mengungkap calon gubernur pilihannya, yakni pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

[Baca: Ahmad Dhani: Kami Sekeluarga Coblos Nomor 3]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+