Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"#GrassrockIsBack", Setelah 15 Tahun Vakum

Kompas.com - 26/05/2017, 19:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Menginjak usia 33 tahun, Grassrock terus berkibar di kancah musik Tanah Air. Meski sempat vakum selama 15 tahun, kini Grassrock kembali dengan album baru yang akan dirilis dalam waktu dekat ini.

Sebelum merilis album, band beranggotakan Hans Sinjal (vokal), Edi Kemput (gitar), Zondy Kaunang (bass), Denny Irenk (keyboard) dan Rere Reza (drum) ini akan merilis singel berjudul "#GrassrockIsBack" pada 24 Mei 2017 di Kemang Village, Jakarta.

Singel ini menceritakan tentang kembalinya Grassrock di industri musik Indonesia. Lagu dan lirik diciptakan oleh Edi Kemput. Sementara itu, proses rekaman pun tak kurang dari seminggu.

Untuk proses mixing dan mastering dibantu oleh Stephan Santoso yang mendapat penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI Awards) kategori Peramu Rekam Terbaik sebanyak delapan kali.

"Kami sudah menyelesaikan tiga lagu termasuk lagu "#GrassrockIsBack" ini. Kami luncurkan dulu lagu ini bertepatan dengan ulang tahun Grassrock. Setelah itu, kami rekaman lagi ada empat atau lima lagu lagi yang akan kami rekam," kata Hans di Jakarta, belum lama ini.

Edi mengungkapkan mereka akan kembali masuk dapur rekaman saat bulan puasa. Ada beberapa lagu lama dan baru dalam album keenam ini. Proses rekaman pun akan berlangsung di kawasan Tebet.

"Ada lagu lama dan baru. Lagu lama seperti 'Menuju Jalan Pulang' dan 'Rakyat Hutan'. Nanti setelah launching ini kami akan rekaman lagi,"ujar Edi.

Menurut Hans, dalam album keenam ini Grassrock telah menyiapkan 10 lagu. Namun, mereka baru menyelesaikan tiga lagu termasuk single "#Grassrockisback". Rencananya, mereka akan meluncurkan album pada bulan Juli atau Agustus.

"Iya, kami akan luncurin single dulu. single pertama, kedua terus ketiga. Baru setelah itu luncurin album,"kata Hans

Rere mengatakan, tak menutup kemungkinan akan ada beberapa musisi yang akan terlibat dalam penggarapan album ini.

"Dari Andi Rianto sampai Erwin Gutawa. Mereka bahkan menawarkan bantuan memainkan musik secara langsung. Sudah sejak lama, sebelum kami rekaman tahun ini," ucap Rere.

Konser bertajuk "Rock Republic Present: Grassrock Is Back 33rd Anniversary" menampilkan Montecristo, The KadriJimmo, Nakedsould Project dan Rock'Ko. Pentolan band Zi Factor, Ezra Simanjuntak didaulat menjadi host dalam konser tersebut.

Dalam konser itu, Grassrock membawakan hit seperti Anak Rembulan (Peterson), Bersamamu dan Gadis Tersesat. Bahkan, mereka membawakan lagu lama "Menuju Jalan Pulang" yang terdapat dalam album berjudul Grass Rock pada 1994. Lagu ini akan masuk dalam album terbarunya.

"Lagu ini kami aransemen kembali. Sudah selesai direkam dan akan masuk dalam album terbaru," ujar Hans.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com