JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Wanda Hamidah bercerita soal kebiasaan puasa di rumah untuk keluarganya. Ia bercerita ada berbagai makanan dan minuman spesial yang harus disajikannya di rumah.
"Kurma pasti ada, es kelapa buka puasa suatu keharusan. Saya biasanya kalau di rumah (menyediakan) fresh food. Jarang makanan yang disimpan atau kalengan," ungkap Wanda saat dijumpai di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa, belum lama ini.
"Tapi kalau bulan puasa biasanya nyetok. Jadi akan beli makanan yang gampang dipanasin. Mungkin biasa masak rendang buat hari itu aja, kalau sekarang saya beli makanan yang di toples supaya tinggal panasin, enggak usah masakin lagi," sambungnya.
[Baca juga: Wanda Hamidah Masih Terima Tawaran Main Film, tetapi Ada Syaratnya]
Wanda bercerita, biasanya anak-anaknya suka meminta menu khusus untuk berbuka puasa. Untungnya permintaan mereka tak membuatnya kerepotan.
"Mereka gampang sih anaknya. Dan makanannya emang suka beda-beda," kata wanita berambut pendek ini.
"Kadang bosan masakan di rumah, jadi kalau Sabtu atau Minggu bisa milih mau apa, kita beli di luar biar enggak bosan," imbuhnya.
Sementara itu, ia juga menerangkan pula bahwa ada hal-hal yang dirindukannya saatnya bulan Ramadhan ini, terutama saat membangunkan anak-anaknya.
"Paling susah bangunin anak-anak. Itu paling susah. Bangun sahur anak paling susah deh," pungkasnya.
[Baca juga: 3 Alasan Wanda Hamidah Rutin Lakukan Yoga]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.