Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Dewanto Nikmati Kesibukannya Sebagai Ayah dan Aktor

Kompas.com - 05/07/2017, 21:28 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Rio Dewanto menceritakan perasaannya menjadi ayah baru yang masih disibukkan dengan promo film terbarunya.

"Sekarang kalau pulang ke rumah ada mainan baru gitu, terus jadi kangen terus," kata Rio saat diwawancarai pada jumpa pers film Filosofi Kopi 2: Ben & Jody di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (5/6/2017).

Rio mengatakan dirinya harus meninggalkan buah hatinya bersama Atiqah Hasiholan yang lahir di Rumah Sakit Ibu & Anak Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (23/6/2017) lalu, demi menjalankan rangkaian promosi film sekuel Filosofi Kopi itu.

"Kemarin baru sekali saya tinggalin karena harus ke Jogja, promosi film Filosofi Kopi 2, terus besok harus ninggalin dia lagi, promo ke Makassar, dan lain-lain, tapi cuma semalem-semalem aja sih, belum berani ninggalin dia yang lama," ungkapnya.

[Baca juga: Rio Dewanto: Kopi Sudah Jadi Bagian Hidup]

 

Ayah dari Salma Jihane Putri Dewanto menuturkan, dirinya menikmati peran barunya sebagai ayah meski kerepotan harus menjalankan tugasnya sebagai ayah sekaligus aktor, ditambah mereka baru pindah rumah.

"Ya promo film sudah repot, ditambah pindah rumah, ditambah punya baby juga, tapi ngejalaninnya enjoy ajalah. Ya InsyaAllah enggak berasa sih," tutur pemeran Jody dalam film Filosofi Kopi 2 itu.

Rio juga menambahkan dirinya menggunakan jasa baby sitter untuk membantunya merawat sang istri yang baru melahirkan itu.

"Pakai (baby sitter) sih, tapi bukan buat baby, buat Tiqa, soalnya kan habis lahiran gitu, pakai gurita ya, harus banyak diurut terus bikinin jamu-jamu gitu kan," imbuhnya.

[Baca juga: Rio Dewanto Ungkap Nama Putri Pertamanya]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau