Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cabikan Bass Barry Likumahuwa Bikin Panas Soundrenaline 2017

Kompas.com - 10/09/2017, 10:09 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Pemain bass jazz, Barry Likumahuwa, menunjukkan kepiawaiannya dalam Soundrenaline 2017, Sabtu (9/9/2017) malam.

Membawakan lagu "Bento", Barry dengan lihai mencabik-cabik bass-nya yang mengalunkan melodi yang dipopulerkan oleh Iwan Fals. Sorak-sorai penonton bergemuruh seketika.

Mereka secara spontan berseru "asyik" tiap kali melodi lagu "Bento" mencapai bagian refrain.

Suasana semakin seru tatkala cabikan bass Barry "bertarung" dengan petikan gitar Indra, gitaris Abdul & The Coffee Theory. Nada-nada melengking dari dua instrumen musik itu bersatu padu.

Lalu Barry beralih ke pemain saksofon Abdul, Horas. Musik mereka saling bersahutan mengalunkan melodi lagu "Bento". Penonton seakan tersihir oleh tabrakan musik gitar, saksofon, dan bass sekaligus.

Setelah itu, Barry berduet dengan Abdul & The Coffee Theory. Sebelum itu Barry bercerita tentang lagu yang akan dibawakannya.

"Gue nyiptain lagu ini 2012. Gue nyiptain lagu ini karena gue sedih lihat Indonesia terpecah belah. Karena menurut gue udah enggak zaman lagi kita harus ribut cuma karena perbedaan kecil. Kalau kita harus ribut karena suku, buat gue itu gak penting," kata Barry sambil bermain bass.

[Baca juga: Gebrak Soundrenaline 2017, Jet Obati Kerinduan ]

"Lebih menyedihkan lagi kalau kita ribut masalah agama. Karena buat gue walaupun agama lu apa. Gue masih bisa mengasihi lu karena kita sama-sama orang Indonesia. Gue harap teman-teman dapat message dari lagu ini," tambahnya.

Lalu ia dan Abdul menyanyikan lagu "Unity" yang pernah dipopulerkan oleh Ivan Saba.

[Baca juga: Naif Ceriakan Malam Minggu di Soundrenaline 2017 ]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau