JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan pelawak Indrodjojo Kusumonegoro alias Indro Warkop mengaku tak ada gairah untuk menikmati libur akhir tahun di luar kota
"Kalau dulu zaman saya kecil, liburan senang banget. Bapak saya kan polisi, pas libur ke luar kota begitu senang, berbeda sama sekarang," ujar Indro saat dijumpai dalam sebuah acara di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Sabtu (23/12/2017).
Indro mengatakan, sulit saat ini untuk menikmati liburan di luar kota. Menurutnya, semua orang memilih berlibur ke luar kota pada akhir tahun, sehingga justru membuat acara berlibur menjadi kurang nikmat.
"Kalau saya liburan sama keluarga ke luar kota, bisa enggak menikmati? Ramai di mana-mana. Lagian semua orang pegang handphone. Sibuk. Potret sana sini," ucap dia.
Karena pertimbangan itu, Indro mengaku akan menghabiskan liburan akhir tahun bersama keluarga di rumahnya saja di Jakarta. Menurut dia, itu adalah hal sederhana yang bisa dilakukannya.
[Baca juga : Indro Warkop: Saya Orang yang Enggak Punya Obsesi]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.