Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipha Barus Akan Gelar Mini Konser Tahun ini

Kompas.com - 05/04/2018, 09:48 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Direktur Juni Records, Adryanto Pratono atau akrab disapa Boim mengatakan, bahwa dirinya sudah berencana akan menggelar mini konser untuk DJ Dipha Barus tahun ini.

Boim memperkirakan konser tersebut akan berlangsung setelah Lebaran.

Hal itu dikatakan Boim saat jumpa pers peluncuran single "Money Honey" di Juni Suara Kreasi, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (4/4/2018).

"Lalu showcase, iya bakal ada. Lagi digodok. Soalnya agak tanggung kan, bentar lagu udah bulan puasa. Kalau mau bikin juga agak serba nanggung. Mungkin kami baru akan jalanin semester kedua," ucap Boim.

[Baca juga : Untuk Teman Berduet, Dipha Barus Tak Punya Kriteria Khusus ]

Menurut Boim, sudah banyak ide yang muncul untuk mempersiapkan konser untuk DJ yang juga berprofesi sebagai produser musik itu.

"Banyak ide sih tadi pagi juga baru meeting tentang konser. Banyak ide banget buat Dipha. Karena Dipha bukan hanya DJ, tapi juga musik produser," ujar Boim.

Selain itu, Dipha juga kerap menggandeng penyanyi lain dalam membawakan karya-karyanya.

"Bikin show yang center of show-nya Dipha bisa banget apalagi dia juga banyak teman duetnya. Semoga semester dua bisa dikerjain," sambunya.

Seperti dengan penyanyi pendatang baru Monica Kirana, Dipha kembali merilis lagu terbaru berjudul "Money Honey".

[Baca juga : Lagu Baru Dipha Barus Akan Dipasarkan di Amerika Latin]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau