Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dongkrak Film Nasional lewat Bioskop Lokal

Kompas.com - 28/04/2018, 13:54 WIB
Irfan Maullana

Editor


JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Gabungan Pengelola Bioskop Indonesia Djoni Syafrudin berharap CEO Kota Cinema Mall (KCM) Jatiasih Roys Tanani memprioritaskan film nasional.

Pernyataan tersebut diungkap Djoni seusai peresmian Bioskop KCM Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (27/4/2018).

"Saya berharap, Bioskop KCM memprioritaskan film nasional. Walapun penontonnya sedikit enggak masalah. Yang terpenting, kita sudah mengapresiasi sineas muda Indonesia dalam berkarya. KCM, sudah memilki standar studio 21. Saya support kehadiran tempat ini," kata Djoni.

Baca juga : Bioskop Perdana di Arab Saudi Bakal Putar Film Black Panther

Roys Tanani yang mewakiki Founder Kota Cinema Mall Larry Widjaja, menyambut positif harapan tersebut. Sebagai bioskop lokal, Bioskop KCM Jati Asih diharapkan memberikan alternatif pendistribusian perfilman Indonesia.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Bekasi Ahmad Jarkasih menyambut gembira kehadiran KCM. Menurut dia, hadirnya KCM memberikan warna tersendiri.

"Ini juga bagian dari strategi Kota Bekasi memecah perhatian. Pasalnya, banyak tempat hiburan yang berada di wilayah utara dan selatan Kota Bekasi. Jadi, tempat ini sebagai alternatif tempat hiburan warga Kota Bekasi," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau