KOMPAS.com - Pengaruh boyband BTS kini sudah merambah ke pencarian kata di kamus. Ini sudah terbukti dua kali.
Pada Senin (7/5/2018), BTS merilis video musik sebagai teaser untuk album comeback-nya, Love Yourself: Tear. Video musik yang menampilkan vokal solo V itu bertajuk "Singularity".
Menurut Dictionary.com melalui tweet-nya, beberapa saat setelah video itu dirilis pencarian untuk kata "singularity" melonjak 1.093 persen.
"Pencarian arti kata 'Singularity' melesat 1093 persen sejak BTS merilis lagu barunya," tulis Dictionary.com.
Searches for the meaning of "Singularity" have climbed 1093% since @BTS_twt released its new song. #Singularity #BTShttps://t.co/fMV4BA5SQp https://t.co/aeaNCwVGWC
— Dictionary.com (@Dictionarycom) May 7, 2018
Situs kamus ternama lainnya, Merriam-Webster, juga mengungkap hal serupa. "Singularity" menjadi kata yang paling banyak dicari pada 7 Meri 2018.
???? Top dictionary lookup right now: #Singularity https://t.co/jQ3yql8RTO
— Merriam-Webster (@MerriamWebster) May 6, 2018
Hal serupa terjadi ketika BTS merilis video musik "Euphoria" pada 5 April lalu. Lonjakan pencarian kata "euphoria" mencapai 2.883 persen.
Sementara itu hingga 24 jam setelah dirilis, video musik "Singularity" sudah ditonton lebih dari 12,4 juta kali.
BTS akan merilis album Love Yourself: Tear pada 18 Mei 2018 mendatang. Mereka akan menampilkan lagu andalan dari album itu di panggung Billboard Music Awards 2018 yang digelar di Las Vegas, AS, pada 20 Mei 2018.
Baca juga : BTS Akan Tampilkan Lagu Baru di Billboard Music Awards 2018