Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Janet Jackson Raih Penghargaan Tinggi di Billboard Music Awards 2018

Kompas.com - 21/05/2018, 13:02 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

Sumber Billboard

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Janet Jackson meraih Icon Award pada perhelatan Billboard Music Awards (BBMAs) 2018 yang berlangsung di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, AS, Minggu (20/5/2018) waktu setempat.

Mulai Icon Award diberikan pada 2011, sudah enam musisi yang pernah menerima Billboard Icon Award, yakni Neil Diamond, Stevie Wonder, Prince, Jennifer Lopez, Celine Dion, dan Cher.

Sebelum Jackson naik ke panggung, Bruno Mars memperkenalkannya sebagai "anggota termuda dari keluarga Jackson" dan bercerita tentang prestasi Janet Jackson.

Janet Jackson merupakan satu-satunya artis yang memiliki 18 lagu Top 10 berturut-turut di Hot 100. Ia juga menjadi perempuan kulit hitam pertama yang meraih Billboard Icon Award.

"Saya sangat berterima kasih atas penghargaan ini. Ini adalah saat ketika, akhirnya, para perempuan menegaskan bahwa kita tidak akan lagi diatur-atur, dimanipulasi ataupun dilecehkan," ucap Jackson di panggung.

"Saya berdiri bersama para perempuan dan para laki-laki yang mendukung kita dalam hati dan pikiran. Terima kasih Tuhan," tambahnya.

Baca juga: Taylor Swift Sabet Dua Penghargaan di BBMAs 2018

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Billboard
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com