Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Tom Holland Memulai Shooting Spider-Man: Far from Home di Inggris

Kompas.com - 09/07/2018, 08:02 WIB

KOMPAS.com - Produksi film Spider-Man: Far from Home sudah dimulai. Beberapa foto dari lokasi shooting sekuel Spider-Man: Homecoming tersebut sudah beredar di media sosial.

Seperti dilansir Movie Web, shooting Far from Home saat ini dilakukan di Hertfordshire, Inggris. Selain Inggris, beberapa negara di Eropa juga akan menjadi lokasi shooting film dengan bintang Tom Holland tersebut.

Sebelumnya, bos Marvel Studios Kevin Feigi mengatakan bahwa Spider-Man: Far from Home akan seperti film bergaya liburan musim panas.

Akun Twitter @tomhsource mengunggah serangkaian foto dan video Tom Holland sedang berada di lokasi shooting pada Senin (2/7/2018).

Salah satu video menunjukkan Holland yang mengenakan kaus abu-abu tiba di lokasi shooting. Ia tampak membawa gelas berwarna hijau.

Ia sempat melambaikan tangan dan mengacungkan dua jari yang membentuk V kepada orang-orang yang berada di lokasi.

"Tom Holland kelihatan imut di lokasi Spider-Man: Far from Home," kata @tomhsource pada foto yang menunjukkan Holland tersenyum.

Sejumlah foto menunjukkan Holland mengobrol dengan seorang anak di lokasi. Kepada bocah itu, Holland menunjukkan gerakan jari saat Spider-Man melepas jaringnya.

"Tom Holland bermain dengan seorang anak di lokasi shooting Spider-Man: Far from Home," tulis @tomhsource tersebut pada Selasa (3/7/2018).

Pada Sabtu (7/7/2018), akun @cometbarbara mengunggah sebuah video aktor 22 tahun itu sedang menjajal adegan melompat di atap gedung.

"Tom Holland sedang shooting untuk film Spider-Man: Far from Home sepanjang minggu ini di wilayah timur London," tulis @cometbarbara.

Sejauh ini belum ada bocoran sama sekali tentang jalan cerita Far from Home. Teori yang beredar, cerita film itu terjadi beberapa pekan setelah Avengers 4.

Sebagai informasi Spider-Man: Far from Home dijadwalkan rilis pada 5 Juli 2019 atau dua bulan setelah pemutaran Avengers 4.

Baca juga: 5 Informasi Penting tentang Sekuel Film Spider-Man

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+