TANGERANG, KOMPAS.com - Artis peran Prilly Latuconsina memejamkan mata sembari menangkupkan kedua tangan pada pipinya ketika hewan kurbannya, seekor sapi limousin, disembelih di halaman Masjid Al Hidayah, Pengayoman, Tangerang, Banten, Selasa (22/8/2018).
"Alhamdulillah hari ini kurbannya lancar. Tadi sudah ngelihat proses pemotongannya walaupun enggak lihat banget sih, merem. tapi alhamdulillah lancar," paparnya saat ditemui di kediamannya di kawasan Pengayoman, Tangerang, Banten, Rabu (22/8/2018).
Prilly mengatakan bahwa sapi seberat 780 kg itu ia beli dengan jerih payahnya sebagai artis peran dan pebisnis.
"Alhamdulillah satu ekor ini aku sendiri. Soalnya saudara-saudara yang lain kurban juga. Sendiri-sendiri," katanya.
Sapi berukuran besar itu dikurbankan atas nama tujuh orang terdekatnya.
"Atas nama aku, Mama, Papa, adik, tante yang sudah meninggal, kakek, nenek," ucapnya.
"Karena paling dekat. Kalau Mama, Papa, adik kan sudah pasti harus. Aku keluarga sendiri sudah empat. Terus yang terdekat kakek nenek. Tanteku juga sudah meninggal. Yang lain kan sendiri-sendiri," lanjutnya.
Baca juga: Merasa Dapat Banyak Rezeki, Prilly Latuconsina Berkurban Lebih Total
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.