Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena Film Belok Kanan Barcelona, Morgan Oey Jadi Bisa Main Piano

Kompas.com - 14/09/2018, 16:25 WIB
Andika Aditia,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Berperan dalam film Belok Kanan Barcelona, yang diangkat dari novel dengan judul yang sama, membuat Morgan Oey bisa main piano.

"Yang paling berbeda, di sini belajar main piano, karena saya kan berperan sebagai Francis, dia seorang pianis, jadi (belajar) dalam waktu kurang dari sebulan," tutur Morgan dalam jumpa pers film Belok Kanan Barcelona di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (13/9/2018).

Baca juga: Sibuk Berakting, Morgan Oey Tak Tinggalkan Dunia Musik

Mantan personel boyband SM*SH ini mengatakan bahwa ia harus menguasai dua lagu instrumental dalam waktu satu bulan untuk adegan dalam film tersebut

"Aduh saya panik, harus nguasain dua lagu instrumental, saya enggak bisa main piano. Akhirnya, saya hubungin Bu Dian HP (pemusik), beliau orang yang tepat buat bantuin saya," ucapnya.

Baca juga: Kata Rangga Moela, Pintu SM*SH Selalu Terbuka untuk Morgan Oey

Morgan Oey mengaku pula kini sudah mulai lancar bermain piano. Ke depannya, ia akan terus belajar untuk mengasah kebisaannya tersebut.

"Ketagihan main piano, karena, pokoknya, Bu Dian HP tuh pesen untuk coba terus, explore, ya untuk menyempurnakan," ujarnya.

Baca juga: Morgan Oey Ikut Senang SM*SH Akhirnya Comeback

Hal itu, menurut Morgan, memberi keuntungan baginya, karena ia juga berkecimpung di dunia musik.

"Jadi ini nilai plus juga buat saya, karena kan piano dekat banget dengan kehidupan musisi, jadi ini nilai plus juga," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau