KOMPAS.com - Mickey Mouse, Donald Duck, Goofy merupakan tiga karakter kartun yang paling populer di dunia. Ketiga karakter dengan sifat dan perilaku berbeda itu merupakan tokoh rekaan The Walt Disney Company, yang berulang tahun hari ini.
Hari ini 95 tahun yang lalu, tepatnya 16 Oktober 1923 The Walt Disney Company berdiri atas kolaborasi kakak beradik Walt Disney dan Roy Oliver Disney.
Pada awal pendiriannya, nama yang digunakan adalah Disney Brothers Cartoon Studio yang berpusat di Burbank, California, Amerika Serikat.
Melalui berbagai macam pendekatan bisnis yang berbeda, mereka menjadikan Walt Disney Company menjadi salah satu industri hiburan dan media terbesar di dunia.
Pada awalnya, perusahaan ini berdiri di sebuah kantor kecil yang terletak di Los Angeles, Amerika Serikat. Tempat itulah sebagai ide awal pembentukan The Walt Disney Company.
Walt Disney dengan pengalaman sebagai animator, sedangkan saudaranya Roy Oliver Disney dengan pengalaman sebagai seorang pengusaha, mulai berkolaborasi mengembangkan ide-ide kreatif di bidang animasi.
Baca juga: Menjaga Warisan Walt Disney dengan Inovasi dan Teknologi
Animasi film pendek yang sering disebut Alice Comedies mulai mereka produksi pada periode 1920-an. Beberapa bulan, film pendek itu mulai laris dipasarkan dan menjadikan lokasi pengembangan juga diperluas dengan berbagai fasilitas yang mumpuni.
Pada 1928, Mickey Mouse lahir di studio itu. Setelah karakter tikus, Disney juga mengembangkan karakter lain seperti Pluto, Goofy, Donald Duck, dan anggota geng Disney lainnya.
Pada 1937, figur animasi dengan berbagai karakter tokoh mulai ditampilkan secara bersamaan. Setelah itu, figur kartun hewan mulai dikenal di masyarakat.
Sejumlah film berikutnya juga dikembangkan dengan karakter baru, antara lain Snow White and the Seven Dwarfs (1937), Pinocchio (1940), dan Fantasia (1940).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.