Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rami Malek Dinilai Layak Masuk Bursa Oscar karena Bohemian Rhapsody

Kompas.com - 30/10/2018, 12:20 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Deadline

KOMPAS.com -- Aktor Rami Malek layak masuk dalam bursa calon Aktor Terbaik Oscar. Penilaian itu dikemukakan kritikus film dan kolumnis Deadline, Pete Hammond, dalam sebuah artikel yang mengulas akting Malek dalam film Bohemian Rhapsody.

Ia menyebut bahwa Malek tidak diragukan bisa membuktikan bahwa dia adalah aktor yang tepat untuk memainkan vokalis Queen, Freddie Mercury.

Malek dinilai dengan cemerlang menghidupkan sosok pria maupun performer yang ikonik itu dalam semua kompleksitas dan gayanya.

Seperti yang dilakukan oleh pemenang Oscar, Jamie Foxx, dalam film Ray, Malek tidak menyanyikan sendiri lagu-lagu dalam film itu. Namun, ia tetap memukau saat mewujudkan vokal Freddie Mercury.

Baca juga: 3 Cara Rami Malek Berubah Jadi Freddie Mercury untuk Bohemian Rhapsody

"Reaksi media sosial dan kata-kata dari orang-orang yang saya aja bicara setelah screening film Bohemian Rhapsody positif. Setelah film, Malek disambut standing ovation yang memang layak dia dapatkan," tulis Hammond.

Ia kemudian menggambarkan bagaimana Malek dikepung oleh penonton yang bersemangat meminta berswafoto setelah penayangan film.

Hammond juga menuliskan bahwa meski menurut film itu adalah biopic yang standar, adegan favoritnya adalah saat Malek sebagai Freddie Mercury menghadapi rongrongan pertanyaan kontroversial wartawan dalam konferensi pers.

Menurut dia, Malek berseri-seri saat ia mendengar itu dan mengatakan bahwa ia sangat bangga dengan cara adegan tersebut dikemas karena itu adalah momentum untuk masuk ke dalam pikiran dan jiwa Mercury pada saat itu.

Baca juga: Bohemian Rhapsody, Kembalinya Kemegahan Queen dan Freddie Mercury

Hammond pun menilai bahwa akan sulit bagi pemilih Oscar untuk mengabaikan Malek dalam perlombaan sebagai Aktor Utama Academy Awards setelah melihat performa Malek dalam film.

Tak hanya Hammond, gitaris Queen, Brian May, juga meluncurkan pujian terhadap akting Malek saat memerankan mendiang rekannya Freddie Mercury.

"Dia sangat mengagumkan. Syukurlah kami menemukan dia. Dia orang yang mengagumkan dalam segala hal," kata Brian May kepada Associated Press pada gala premiere Bohemian Rhapsody di London pada 24 Oktober lalu.

May menilai Rami Malek orang yang menyenangkan dan berdedikasi dalam pekerjaannya.

"Dia sangat berbakat dan berhasil memerankan Freddy dengan sangat bagus," kata May.

Baca juga: Drummer Queen Akhirnya Ungkap Penyebab Sacha Baron Cohen Batal Bintangi Bohemian Rhapsody

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau