Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap Hentak Jakarta, Ini 7 Fakta Unik Guns N' Roses

Kompas.com - 07/11/2018, 20:15 WIB
Retia Kartika Dewi,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Grup musik Guns N' Roses akan menggelar konser bertema "Not In This Lifetime" di Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (8/11/2018).

Sejak 27 Juni 2018 lalu, tiket konser Guns N' Roses dibagi dalam dua kategori, yakni tiket pre-sale dan tiket umum.

Untuk tiket pre-sale dijual mulai harga Rp 250.000-Rp 1,8 juta. Sementara untuk tiket umum dijual mulai harga Rp 450.000-Rp 5.500.000.

Band ini dikenal kerap gonta-ganti personel. Namun, saat ini Guns N' Roses beranggotakan tujuh orang, yakni Axl Rose (vokal piano), Duff McKagan (bas), Slash (gitar), Dizzy Reed (keyboard), Richard Fortus (gitar), Frank Ferrer (drum), dan Melissa Reese (keyboard).

Berikut sejumlah fakta mengenai band rock asal Amerika Serikat ini:

1. Video klip "November Rain" ditonton 1 miliar kali

Lagu "November Rain" diliris pada 1991. Meski begitu, lagu ini masih mampu memecahkan rekor sebagai lagu pertama dari era '90-an yang mencapai 1 miliar penonton di YouTube.

Menurut promotor UnUsUal Entertainment dan TEM pada Rabu (25/7/2018) siang, video musik "November Rain" mencapai angka 1.004.502.014 penonton.

Kian hari, video ini pun meningkat jumlah penontonnya. Hingga saat ini, video klip "November Rain" telah ditonton sebanyak 1.053.298.336 kali.

Baca juga: Persiapan Konser Guns N' Roses di Jakarta Sudah Dikerjakan 80 Persen

2. Konser pertama di Indonesia

Salah satu ikon hard rock dunia, Guns N' Roses kali pertama menggelar konser perdana di Indonesia pada 12 Desember 2012. Konser tersebut digelar di Lapangan D Senayan, Jakarta.

Saat itu, Jakarta ini menjadi satu-satunya tempat yang disinggahi mereka di Asia Tenggara dalam rangka tur mereka.

3. Nama band diperoleh dari dua nama band

Nama band Guns N' Roses terdengar sangat unik dan dibentuk dari perpaduan nama dua band. Adapun nama Guns diperoleh dari perpaduan nama LA Guns dengan Hollywood Rose.

4. Dana besar video klip "November Rain"

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau