Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fenomena Tren Percakapan ala Telenovela di Jagat Maya Indonesia

Kompas.com - 17/11/2018, 17:07 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bagi Anda yang aktif berselancar di dunia maya, khususnya media sosial, mungkin tidak heran dengan beberapa nama asing yang kerap disebutkan warganet saat berkomunikasi.

Sebutlah Ferguso, Pulgoso, Marimar, Esmeralda, Rosalinda dan beberapa nama lainnya. Mungkin, sebagian dari Anda merasa asing dengan nama-nama itu.

Bukan hanya wargabnet biasa, bahkan para pejabat juga menggunakannya. Salah satunya adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam salah satu keterangan unggahan Instagram.

"Anda kurang pintar, Ferguso," tulis Ridwan Kamil.

Ternyata mereka adalah nama-nama tokoh dalam serial telenovela asal Meksiko tahun 90-an

Telenovela tersebut antara lain berjudul Rosalinda dan Marimar. Bagi Anda yang besar pada era itu pasti sudah tahu, namun mungkin saja lupa dengan jalan ceritanya.

Akan tetapi, bagi kaum milenial yang tidak mengalaminya, pasti akan bertanya-tanya, siapa itu Ferguso, Pulgoso, dan nama-nama asing lainnya? Mengapa sekarang bisa tiba-tiba muncul?

Ferguso

Jose Ferguso kekasih RosalindaYouTube Jose Ferguso kekasih Rosalinda
"Maafkan aku, Fernando Jose..."

Fernando Jose merupakan nama seorang tokoh di telenovela Rosalinda. Ia adalah kekasih Rosalinda, seorang penjual bunga yang kerap menghias restoran dengan bunga-bunganya.

Fernando dalam cerita tersebut digambarkan sebagai seorang pianis yang memiliki paras tampan dan datang dari kalangan sosial atas. Mereka bertemu di sebuah restoran hingga akhirnya jatuh cinta dan menikah dan memiliki seorang anak bersama Erika.

Namun, dalam cerita telenovela tersebut keduanya sempat bercerai karena terjadi permasalahan yang kompleks hingga keduanya menemukan pasangan baru masing-masing.

Rosalinda

RosalindaYouTube Rosalinda

“Maafkan aku, Rosalinda..”

Rosalinda adalah kekasih Ferguso. Ia berparas cantik dan memiliki rambut panjang berwarna pirang yang selalu digerai. Satu hal yang sangat khas dari seorang Rosalinda, dia kerap menyematkan sekuntum mawar putih di daun telinganya.

Dalam film ini, Rosalinda kehilangan anaknya hingga menjadi gila dan dimasukkan ke rumah sakit jiwa. Akhirnya setelah  berpisah dari suaminya, Ferguso, ia dipersunting oleh Alejandro sebagai istri.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau