Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debby Sahertian Sebut Robby Tumewu Idap Infeksi Paru

Kompas.com - 14/01/2019, 12:03 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Pembawa acara dan artis peran Debby Sahertian mengatakan, rekan seprofesinya, Robby Tumewu, meninggal karena mengidap infeksi paru.

Debby juga menyebutkan bahwa sebelumnya Robby pernah mengalami pecah pembuluh darah sebanyak tiga kali.

"Iya betul meninggal tadi pukul 00.15 WIB di rumahnya," kata Debby saat dihubungi wartawan, Senin (14/1/2019).

"Beliau sudah tiga kali pecah pembuluh darahnya dari 2010 lalu, tapi meninggalnya karena sakit infeksi paru," sambungnya

Debby bercerita, Desember lalu dia sempat mengunjungi Robby di rumah sakit. Saat itu, Robby sudah tidak bisa bicara dan tidak mengenalnya lagi.

Baca juga: Artis Peran Robby Tumewu Meninggal Dunia

"Sekitar pertengahan Desember lalu ya. Waktu itu kan dia ultahnya tanggal 4 Desember, sekalian momen Natal juga. Saya dan teman-teman Lenong Rumpi jenguk dia di rumahnya," tutur Debby.

"Masih terbaring aja karena beliau kan sudah enggak bisa diajak bicara, dia juga enggak ingat lagi dengan kita karena pembuluh darahnya sudah pecah ya. Kondisinya begitu," lanjutnya.

Debby menambahkan, jenazah Robby akan disemayamkan dan selanjutnya dikremasi pada Kamis (17/1/2019).

"Rencananya disemayamkan sampai tanggal 17, nanti baru dikremasi, karena kan keluarganya di luar negeri semua, dan diputuskan oleh mereka untuk dikremasi," ujar Debby.

"Cuma memang belum tahu apakah nanti abunya akan ditebar di sini atau mau dibawa ke sana," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com