KOMPAS.com -- Penyanyi rap Kanye West pernah membujuk perusahaan mainan, Mattel, membuat boneka Barbie berwajah Kim Kardashian, istri West.
Hal itu diklaim oleh Kardashian melalui Twitter-nya sambil me-retweet fotonya berpose mengenakan gaun mini hitam.
Foto tersebut merupakan hasil bidikan pada 2011 lalu dan Kardashian menyebut penampilannya di situ pernah direncanakan menjadi inspirasi bagi Barbie versi Kim Kardashian.
"Punya cerita tentang penampilan ini! Saya pernah memiliki kesepakatan (boneka) Barbie & dia (boneka itu) akan memakai tampilan ini! Kemudian kesepakatan dibatalkan, Kim K Barbie tidak jadi diproduksi," tulis Kardashian.
Setelah itu, menurut kakak dari model Kendall Jenner tersebut, suaminya kemudian turun tangan untuk menghiburnya.
"Kanye tahu betapa sedihnya aku, (dia) menelepon Mattel & membuat semua mimpiku menjadi kenyataan dengan membuat prototipe (boneka Barbie) hanya untukku!" tulis Kardashian.
Have the best story about this look! I had a Barbie deal & she was going 2 wear this exact look! Then the deal got cancelled, the Kim K Barbie would no longer B produced. Kanye knew how sad I was, called Mattel & made all my dreams come true by having my prototype made just 4 me! https://t.co/F1r2Ai8WWC
— Kim Kardashian West (@KimKardashian) January 11, 2019
Namun, ia tidak memberikan penjelasan tambahan dan juga tidak mem-posting foto prototipe boneka Barbie yang ia maksud.
Sampai saat ini, Mattel belum mengomentari klaim Kardashian itu. Mattel yang pasti memang memiliki sejarah panjang dalam membuat boneka berwajah selebritas dan tokoh budaya pop.
Maret lalu, perusahaan tersebut menciptakan Patty Jenkins Barbie sebagai bagian dari program Shero mereka yang bertujuan untuk menginspirasi perempuan muda.
Seri yang lain termasuk atlet anggar AS, Ibthiaj Muhammad, atlet papan luncur salju Chloe Kim, dan sutradara Ava Duvernay.
Baca juga: Kanye West dan Kim Kardashian Sedang Menanti Kelahiran Anak Keempat
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.