Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Denny Sumargo Pilih Rumah Sakit untuk Tes DNA dengan Persetujuan Verny Hasan

Kompas.com - 07/03/2019, 18:30 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Denny Sumargo (37) mengungkapkan, bahwa rumah sakit yang dipilihnya untuk melakukan tes DNA dengan anak DJ Verny Hasan adalah rumah sakit pilihan Denny dan Verny.

"Sebenarnya cuman satu, kita pakai rumah sakit lembaga eijkman, itu atas dasar persetujuan bareng-bareng," ujar Denny dalam jumpa pers yang digelar di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (7/3/2019).

Untuk itu menurut Denny, hasil tes dari lembaga terpercaya itu sudah melewati prosedur yang berlaku untuk tes DNA.

"Sebenarnya waktu penerimaan (hasil tes DNA) ini kan lembaga ini enggak sembarangan. Kita pakai lembaga yang memang sesuai dengan prosedur dan di bawah sumpah. Saya aja enggak bisa ngambil kalau enggak ada si Vernynya," ucapnya.

Baca juga: Hasil Tes DNA Tak Cocok, DJ Verny Hasan Minta Maaf pada Pihak Denny Sumargo

Bahkan, pengambilan hasil tes juga harus dilakukan oleh dirinya dan juga pihak Verny secara bersamaan.

"Dan ketika akhirnya sudah diambil itu harus kita tanda tangan surat gitu loh, bahwa ini benar kita urus dua orang dan saya enggak buka, suruh dia buka, ada rekamannya," ungkap Denny.

Setelah hasil tes DNA keluar dan menyatakan bahwa Denny bukanlah ayah biologis dari anak DJ Verny, bintang film A Man Called Ahok itu pun merasa bahwa kecurigaannya selama ini terbukti.

"Sebenarnya begini loh saya sudah tahu dari awal kamu ini sedang bermain gimmick. Karena saya tahu pelaku-pelakunya," ungkap Denny.

"Menurut saya seorang single parent itu, wanita yang kuat tapi bukan dengan cara seperti itu," lanjut Denny.

Baca juga: Alasan Denny Sumargo dan Anak DJ Verny Baru Tes DNA Setelah 6 Tahun

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau