Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt Tampil Jadul di Poster Film Terbaru

Kompas.com - 19/03/2019, 14:02 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber USA Today

KOMPAS.com - Dua aktor kawakan Hollywood, Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt, tampil jadul (zaman dulu) alias retro pada poster film terbaru mereka, Once Upon a Time In Hollywood.

Lewat poster yang dipajang DiCaprio di akun Twitter miliknya, Senin (18/3/2019), para penggemar mendapatkan preview gaya 1960-an mereka untuk film arahan sutradara Quentin Tarantino itu.

DiCaprio dan Pitt tampak berpose dengan latar belakang tanda Hollywood yang ikonik. DiCaprio mengenakan jaket kulit cokelat yang mengkilat dan Pitt tampak santai dengan kemeja Hawaii, t-shirt putih, dan celana jins.

Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt dalam film Once Upon a Time In Hollywood.Twitter/Leonardo DiCaprio Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt dalam film Once Upon a Time In Hollywood.
Baca juga: Brad Pitt dan Puluhan Sineas Hollywood Layangkan Surat Protes ke Academy Awards

Film Once Upon a Time In Hollywood berlatar akhir era 1960-an di Los Angeles dan menceritakan kisah dua lelaki yang tinggal bersebelahan dengan aktris terkenal Sharon Tate, yang diperankan Margot Robbie.

Dua karakter utama itu adalah Rick Dalton (DiCaprio), mantan bintang serial TV barat, dan aktor lama Cliff Booth (Pitt). Mereka berdua berjuang untuk meraih sukses di Hollywood yang tidak mereka kenal lagi.

Namun, Rick punya tetangga rumah yang sangat terkenal, Sharon Tate.

Aktor Damon Herriman akan memerankan Charles Manson dalam film tersebut, namun Tarantino menegaskan bahwa film itu tidak akan berpusat pada pembunuhan Manson terhadap Tate.

Film Once Upon a Time in Hollywood akan tayang di bioskop pada 26 Juli 2019.

Baca juga: Fakta Terpendam di Balik Adegan Ikonik Leonardo DiCaprio dalam Titanic

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau