KOMPAS.com - Setelah merilis album pertama mereka, Regular-Irregular, boyband NCT 127 melakukan promosi di Amerika Serikat dengan menjadi penampil di berbagai acara, mulai dari American Music Awards hingga wawancara radio sederhana.
Grup yang beranggotakan Taeil, Johnny, Taeyong, Yuta, Doyoung, Jaehyun, Winwin, Jungwoo, Mark, dan Haechan ini juga bahkan menggelar konser dunia untuk mempromosikan musik mereka.
Kali ini, mereka akan tampil dalam The Late Late Show With James Corden, bergabung dengan jajaran BTS dan BLACKPINK yang juga pernah muncul di acara itu.
NCT 127 akan muncul pada 15 Mei mendatang, ditayangkan bersama Lily Collins dan Charles Melton. Jadi, jangan sampai terlewat untuk menyaksikannya.
Dan, mini album mereka, We Are Superhuman yang rencananya akan dirilis 24 Mei mendatang, kini sudah bisa dibeli dengan sistem pre order.
Baca juga: NCT 127 Tampilkan Superhuman untuk Kali Pertama di Good Morning America
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.