Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Aura Kasih Ngidam Ngemil Beras Mentah Saat Hamil

Kompas.com - 27/05/2019, 21:58 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Aura Kasih (32) bercerita bagaimana ia mendadak gemar ngemil beras mentah.

"Ngidam enggak sih. Tapi sering makanin beras aja, kayak ayam boook, beras mentah. Iya (sampai sekarang)," kata Aura saat ditemui di fashion show 'The Miracle Garden', di The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Jalan Jendral Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (27/5/2018).

Menurut pemain film Arini ini, keinginannya untuk ngemil beras mentah itu baru dirasakan sejak kehamilannya memasuki usia enam bulan.

"Kalau enggak salah dari enam bulan deh sudah mulai kayak 'kok pengin (makan) beras'. Itu tiap makan langsung makan beras," ujarnya.

Baca juga: Aura Kasih Hamil Besar, Suami Siapkan Santap Sahur Sendiri

"(Rasanya) manis. Kita kecil pasti suka makanin beras kok, ya kan. Apalah, kelapa lah gitu. Jadi keingat masa kecil. Tapi kok penginnya beras. Sudah ngidamnya cuman itu aja," imbuhnya.

Setiap hari Aura bahkan menyediakan satu mangkuk beras di rumah untuk menjadi camilannya.

"Ditaruh di rumah aja di mangkuk tiap hari ada. Enggak ngitung, kadang lagi ngobrol nyemil-nyemil, orang sampai bingung lo makan apa? Lho kok makan beras kayak ayam," kata Aura.

Terkait kebiasaan uniknya ini, Aura berharap hal ini tak mempengaruhi janin yang dikandungnya.

"(Beras) dicuci, tapi kadang ya enggak juga. Kadang kalau dicuci jadi basah, enggak enak. Namanya ngidam sah-sah aja lah. Bismillah. Bayinya juga enggak apa-apa, namanya juga ngidam," ungkap Aura.

Baca juga: Aura Kasih Kurangi Aktivitas di Industri Hiburan Selama Masa Kehamilan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau