KOMPAS.com - Akhir dari Dark Phoenix ternyata bukanlah adegan yang direncanakan sejak awal. Film arahan Simon Kinberg itu disebut melakukan shooting ulang untuk mengubah adegan akhirnya dan semua itu karena Captain America: Civil War dan Captain Marvel.
Sebab, adegan aslinya dinilai terlalu mirip dengan Captain Marvel yang tayang sebelumnya. Kinberg bahkan mengatakan bahwa tadinya akhir dari Dark Phoenix lebih banyak memiliki unsur film Captain America: Civil War.
"Lebih dari Captain Marvel, kalian bisa melihat banyak Civil War pada adegan akhir (yang asli) itu," kata Kinberg kepada io9.
Baca juga: Membaca Kekuatan Gelap Jean Grey sebagai Dark Phoenix
"Biasanya, film aksi yang besar memiliki momen klimaks di babak ketiga. Saya menyukai cara Civil War mengatur bagian aksi di mana semua orang berhadapan lebih banyak menjelang akhir babak kedua daripada di babak ketiga, sehingga setelah pertempuran besar itu, kau pergi dengan Winter Soldier, Captain America, dan Iron Man," tambahnya.
Sementara banyak kritik terhadap Dark Phoenix yang dinilai tak menawarkan kisah yang emosional, muncul kemungkinan bahwa itu dikarenakan fakta bahwa inti emosionalnya dicabut ketika film tersebut dipaksa mengubah adegan akhirnya.
"Ini pandangan teleskopis dari emosi mereka yang asli dan saya suka betapa intimnya itu," ucap Kinberg tentang adegan akhir aslinya.
"Itulah yang aku inginkan dengan berakhirnya Dark Phoenix meskipun itu mungkin tampak seperti Captain Marvel selama dua menit," imbuhnya.
Baca juga: (Trailer) Magneto Sulit Redam Kekuatan Gelap Dark Phoenix
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.