Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Main Film Toko Barang Mantan, Syifa Hadju Jadi Anak SMA yang Manja

Kompas.com - 13/06/2019, 19:14 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Syifa Hadju ikut bermain dalam film komedi romantis produksi MNC Pictures berjudul Toko Barang Mantan.

Saat diwawancarai usai jumpa pers film Toko Barang Mantan di Gedung MNC, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (12/6/2019), Syifa mengatakan, dia berperan sebagai Sayang, anak SMA yang manja dan cuek.

"Aku jadi Sayang di sini. Aku karakternya kayak anak-anak SMA yang kebiasaan dimanjain sama orangtuanya," kata Syifa.

"Yang manja, yang cuek terus juga apa ya, lucu lah dan kayak menggambarkan anak-anak muda zaman sekarang juga," sambungnya.

Baca juga: Lanjut Kuliah Tahun Depan, Syifa Hadju Bakal Tinggalkan Dunia Hiburan?

Siyfa mengaku banyak menghadapi tantangan ketika beradu akting dengan para aktor senior yang terlibat dalam film ini.

"Tantangannya banyak banget sih, tapi ya gimana ya mungkin ini lebih ke aku gimana melihat peristiwa dan orang-orang sekitar aku," ucap Syifa.

"Jadi tantangan yang past,i tantangan sih karena balik lagi ketemu pemain senior lagi jadi tantangan juga lebih ke situ sih," imbuhnya.

Film arahan sutradara Viva Westi itu dibintangi oleh deretan aktor papan atas seperti Roy Marten, Reza Rahadian, Marsha Timoty, Widi Mulia, dan lainnya.

Baca juga: Mau Jadi Psikolog Anak, Syifa Hadju Berencana Lanjutkan Pendidikan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau