JAKARTA, KOMPAS.com - YouTuber kakak beradik Diwan dan Fadlu Fikri diajak berkolaborasi oleh Atta Halilintar.
Ajakan itu muncul setelah video mereka berjudul "Diwan Beli Ikan Cupang" menjadi trending nomor satu di YouTube, beberapa waktu lalu.
"Hari ini aku mau ke rumah Atta Halilintar, mau kolaborasi sama Atta Halilintar," ucap Fikri saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (4/7/2019).
Baca juga: Gara-gara Ikan Cupang, Diwan Bocah 9 Tahun Ini Rajai YouTube...
Namun, YouTuber asal Cianjur, Jawa Barat, ini mengaku belum mengetahui persis video apa yang akan mereka buat bersama Atta Halilintar.
"Enggak tahu, mungkin katanya Atta ngajak main ke rumah, katanya mau bikin konten masak-masak," ujarnya.
Baca juga: Kata YouTuber Diwan-Fikri soal Komentar Baim Wong di Video Ikan Cupang
Untuk video berjudul "Diwan Beli Ikan Cupang" telah ditonton sebanyak 7,6 juta kali setelah ditayangkan selama dua pekan.
Bahkan, artis peran Baim Wong turut mengomentari video tersebut di kolom komentar.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.